ORANG menjadi kuat, pada dasarnya karena mentalnya kuat. Orang menjadi lemah, karena mentalnya lemah. Begitu juga, orang sukses, karena ia memiliki keinginan untuk sukses. Dan orang yang gagal, karena ia berbuat gagal. Dalam hal ini, ada keterangan yang menyebutkan bahwa: “Orang yang kuat lebih disukai dan lebih baik dari orang yang lemah.” Jadi, manusia tangguh dan kuat itu, sudah seharusnya menjadi cita-cita kita dalam rangka mengabdi kepada-Nya.
Dalam hal ini, kesuksesan menurut pandangan agama Islam itu memiliki dua syarat pokok. Yakni iman dan ilmu. Kedua hal ini, kalau kita kaji secara rinci, jelas-jelas memiliki pengaruh sangat besar dalam kehidupan manusia. Dengan kuatnya iman seseorang, maka ia akan sangat berpengaruh terhadap kualitas kehidupan manusia. M. Ridwan IR Lubis, menyebutnya ada tiga pengaruh iman yaitu berupa: kekuatan berpikir (quwatul idraak), kekuatan fisik (quwatul jismi), dan kekuatan ruh (quwatur ruuh).
Sedangkan menurut M. Yunan Nasution, mengungkapkan bahwa pengaruh iman terhadap kehidupan manusia itu berupa: iman akan melenyapkan kepercayaan kepada kekuasaan benda; menanamkan semangat berani menghadapi maut; membentuk ketentraman jiwa; dan membentuk kehidupan yang baik.
Menyikapi keadaan seperti saat ini, kita seharusnya tidak menjadi pesimis dan berserah diri. Kita harus optimis dan selalu berusaha untuk mencapai yang terbaik dalam hidup ini. Sehingga untuk menjadikan pribadi pantang menyerah dan tangguh ini, maka dalam diri kita harus tertanam sikap optimis, berpikir positif, dan percaya diri.
Setiap manusia harus memiliki optimisme dalam menjalani kehidupan. Dengan sikap optimis, langkah kita akan tegar menghadapi setiap cobaan dan menatap masa depan penuh dengan keyakinan. Karena garis kehidupan setiap manusia sudah ditentukan-Nya. Tugas kita adalah hanya berusaha, berpikir dan berdoa. Atau kita harus luruskan niat dan sempurnakan ikhtiar.Sedikitnya, ada tiga pengaruh dari sifat optimisme bagi kehidupan manusia.
Pertama, optimisme dapat menumbuhkan cinta akan kebaikan di dalam diri manusia dan menumbuhkan perkembangan baru dalam pandangannya tentang kehidupan.
Kedua, optimisme mampu mengurangi sejumlah problema dalam kehidupan manusia. Wajah-wajah optimis akan memancarkan kebahagiaan. Tidak saja pada saat mencapai kepuasan, tetapi dalam segala situasi.
Ketiga, orang yang menjadikan sifat optimis sebagai bagian dari kehidupannya, maka akan tumbuh kepercayaan di antara anggota masyarakat. Dan kepercayaan tersebut merupakan sebab yang mendesak dalam memulihkan dan memajukan umat (bangsa) yang sedang “sakit” seperti saat ini.
Setelah kita mampu bersikap optimis, lalu pola pikir kita juga harus dibiasakan berpikir secara positif dan percaya diri. Berpikir positif kepada siapa?
Berpikir Positif Kepada Sang Pencipta
Setiap kejadian, peristiwa dan fenomena kehidupan ini pasti ada sebab musababnya. Artinya segala kejadian di dunia ini telah Allah atur dengan secermat-cermatnya. Tinggal bagaimana kita menyikapi setiap kejadian itu melalui akal dan pikiran yang dilandasi dengan ilmu-ilmu Allah.
Jadi, tugas kita, hanya berpikir dan membaca. Ada apa dibalik semua itu? Lalu, kita mengambil pelajaran dari setiap kejadian tersebut dan selanjutnya mengamalkan yang baiknya dalam perilaku keseharian.
Berpikir Positif Terhadap Diri Sendiri
Setiap manusia, dilahirkan sebagai pribadi yang unik. Karena bagaimanapun wajah dan sifat kita mirip dengan orang lain. Tapi, yang jelas ada saja perbedaan antara keduanya. Sifat dan pribadi unik itu, harus kita jaga. Itu adalah potensi positif, modal dasar untuk mencapai keleluasaan langkah kita dalam menjalani kehidupan ini. Bagaimana orang lain akan menjunjung kita, kalau diri kita sendiri meremehkan dan tidak ‘mengangkatnya’.
Selain itu, kita juga harus yakin bahwa kita dilahirkan ke dunia ini sebagai sang juara, the best. Fakta membuktikan, dari berjuta-juta sel sperma yang disemprotkan Bapak kita, tetapi ternyata yang mampu menembus dinding telur Ibu kita dan dibuahi, hanya satu. Itulah kita, “sang juara”. Hal ini, kalau kita sadari akan menjadi sebuah motivasi luar biasa dalam menjalani hidup ini.
Berpikir Positif Pada Orang Lain
Orang lain itu, manusia biasa sama dengan kita. Dia mempunyai kesalahan dan kekhilafan. Yang tentu hati nuraninya tidak menghendakinya. Pandanglah, orang lain itu dari sisi positifnya saja dan menerima sisi negatifnya sebagai pelajaran bagi kita.
Belajarlah dari seekor burung Garuda. Ia mengajarkan anaknya untuk terbang dari tempat yang tinggi dan menjatuhkannya. Lalu jatuh, diangkat lagi dan seterusnya sampai ia bisa terbang sendiri. Hati Garuda juga bersih, tidak mendendam. Ia kalau waktunya bermain “cakar-cakaran”. Tapi, kalau di luar itu ia akur, damai kembali.
Berpikir Positif Pada Waktu
Setiap manusia diberi waktu yang sama, dimana pun dia berada. Sebanyak 24 jam sehari atau 86.400 detik sehari. Waktu itu, ingin kita apakan? Kita gunakan untuk tidur seharian, kerja keras, mengeluh, berdemontrasi, bergunjing, santai, menuntut ilmu, menolong orang lain, melamun, ibadah, dan lainnya. Waktu itu tidak akan protes. Yang jelas, setiap detik hidup kita akan diminta pertanggungjawabannya kelak. Bagi mereka yang biasa mengisi waktunya dengan amal-amalan saleh/kebaikan dan berada dalam keimanan, maka ia akan memperoleh kehidupan yang lebih baik.
Rabu, 23 September 2009
BERPIKIR POSITIF
Diposting oleh GlobalServise di 23.49 0 komentar
Label: kekuatan diri, MOTIVASI, perjalanan, perjalanan hidup
Jumat, 04 September 2009
Malam Penuh Rahmah
Malam ini malam bulan purnama, Dan menurut aku Zibe Oman merupakan malam yang indah. Sehingga di Blog PERJALANAN ini aku posting dengan judul MALAM PENUH RAHMAH. Kenapa demikian...????? karena jawabnya ada di sini............ apaan itu? tiada lain adalah untuk memperlancar pengetahuan tentang belajar Seo agar bisa nongol di google search.
Malam ini aku melihat bulan dan bintang berdampingan di langit yang mengerudungiku.
Dalam desau angin yang mengirim pesan-pesan cinta-Nya.
Kutanya pada bulan yang separuh itu, 'Apa kabarmu? Lama tak bersua.
Aku rindu purnamamu. Aku rindu cahayamu memenuhi pelataran malamku.'
Bulan hanya tersenyum dan memandangku dengan cahayanya yang putih perak.
'Aku akan datang untukmu. Mempersembahkan lukisan cinta-Nya bagi mereka yang mau merenungi keindahan-Nya. Aku akan datang sebagai purnama yang menerangi jalan gelapmu.
Namun aku pun hanyalah makhluk yang hanya diberi sedikit waktu sampai suatu ketika Dia mengambilku kembali, dan menjadikanku kepingan-kepingan kecil dan terbang bersama angin.'
Kemudian aku bertanya pada bintang, 'Tubuhmu begitu kecil dan mungil di mataku, tapi kamu memiliki sinar yang jauh lebih berkilau dibandingkan cahaya mataku. Dan kamu tak pernah mengeluh dalam kesendirianmu.'
Bintang itu berkedip seraya berbisik..
'Dia telah menjadikanku sesuatu yang bercahaya. Aku tidak ingin membiarkan sesuatu di bawahku tampak gelap dan kehilangan arah. Karena itulah aku membiarkan cahayaku sampai ke tempatmu dan membimbingmu saat tersesat. Tapi aku hanyalah makhluk yang memiliki keterbatasan waktu, hingga Dia mengambil kembali cahaya itu dariku.'
Angin berhenti berhembus.
Di bilik sunyi aku merenung..
Ya Alloh, di balik bulan dan bintang malam ini Kau sisipkan pesan-Mu..
Betapa suatu saat nanti alam ini akan aku tinggalkan.
Tak akan ada lagi purnama merekah yang menerangi pelataran rumahku, tak akan ada lagi gugusan bintang di atas kepalaku.
Sebab mereka pun akan hancur bersama alam buana ini menghadap-Mu.
Ya Rabbi ..
Jadikan aku hamba-Mu yang senantiasa bersyukur dan memikirkan tanda-tanda kebesaran-Mu Nan Agung..
Diposting oleh GlobalServise di 06.24 0 komentar
Label: belajar seo, bulan purnama, perjalanan, Zibe Oman
Jumat, 28 Agustus 2009
JALAN JALAN SORE
Sangat banyak kebiasaan yang biasa di lakukan oleh banyak orang di sore hari, Ada yang berolahraga, bekerja atau baru akan berangkat kerja dan banyak juga yang jalan-jalan sore, mungkin ngeceng kali ya... Sebagai seorang newbie di sebuah BLOGGER saya juga melakukannya.
Jalan -jalan sore sangat enak karena setelah seharian bekerja dan melakukan aktivitas lain, orang perlu melepaskan kepenatan agar mendapatkan keheningan mungkin dalam benak atau otak dalam berpikir. Kebiasaan ini juga biasa dilakukan oleh saya sendiri yaitu Zibe Oman.
Zibe Oman biasa jalan jalan sore di saat sekarang ini tepatnya bulan puasa untuk mencari keperluan berbuka puasa bersama anak dan istri. Kebiasaan ini sangat bertolak belakang dengan pekerjaan apalagi dalam hal Perjalanan Karir. Ini semua adalah dengan tujuan rileksasi saja sambil mengajak anak alias momong anak.
Diposting oleh GlobalServise di 08.06 0 komentar
Label: jalan jalan, sore hari, Zibe Oman
Minggu, 23 Agustus 2009
PERJALANAN KARIRKU
Perjalanan Karir adalah sebuah kalimat yang sangat keren yang pernah aku lihat dan dengar, sebenarnya perjalanan karir menurut aku adalah sebuah perjuangan dalam perjalanan hidup. Mengapa demikian?? karena aku yang orang desa ini tidaklah tau apa-apa alias orang primitif kali ya...........
Semasih aku di desa, orang tidak ada yang tau akan keberadaan aku, hanya pohon kelapa dan pohon pisang yang ada di sekeliling aku. setelah beberapa tahun kemudian berangkatlah aku ke kota untuk mengadu nasib, awalnya aku sangat bingung dan linglung apa yang aku bisa lakukan dengan kemampuan yang sangat minim yang aku miliki. Namun nasib siapa yang bisa tebak aku dapat sebuah pekerjaan, meskipun itu itu pekerjaan yang kurang mengenakkan bagi orang lain, tapi bagi aku itu sangat baik karena merupakan batu loncatan untuk perjalanan karirku
Pekerjaan yang pertama aku dapat adalah sebagai seorang yang mencuci mobil majikan, Pekerjaan ini aku lakukan setiap pagi hari, namun semua ini aku nikmati dengan enjoy.... kenapa demikian???? karena aku sangat yakin akan ada batu loncatan kearah yang lebih baik. Nasib berkata lain akhirnya aku mendapat sebuah pekerjaan yang sangat enak dan tidak semua orang bisa mendapatkannya. Aku bisa bekerja di sebuah toko emas milik majikan aku. Bahkan ada seorang teman yang bilang kalau aku kerja disini aku bakal banyak uang. Ternyata apa yang di katakannya benar terjadi.
Disinilah aku mendapati jati diriku, Perjalanan karirku begitu bagus dan indah untuk di nikmati. Setelah sekian lama aku disini banyak orang yang tau aku mereka salut dan hormat kepadaku, karena dengan aku bekerja disini banyak uang yang aku miliki, meskipun aku seorang karyawan namun beda dengan karyawan yang lain, karena banyak ceperan yang bisa kita dapatkan. Dengan banyak tips dan ceperan yang aku dapat aku bisa membeli handphone yang elite dan mahal, kenapa aku membeli itu? tak lain karena saat ini lagi musim online via handphone yaitu facebook, meskipun awalnya aku orang desa tapi aku juga nggak mau ketinggalan zaman kali yaaa...
Para sahabat yang aku kenal aku minta jangan anda iri akan perjalanan karirku ini okeeee...
Diposting oleh GlobalServise di 09.54 0 komentar
Label: orang desa, pekerjaan, perjalanan, perjalanan hidup, perjalanan karir
Jumat, 14 Agustus 2009
MENJADI DIRI SENDIRI
Sebagai seorang manusia yang hidup di dunia sebaiknya kita harus menjadi diri kita sendiri, apa dan bagimana diri kita sendiri hindari meniru orang lain sebab setiap orang punya banyak perbedaan. dengan demikian kenali diri sendiri.
Kebanyakan orang yang mengalami kegagalan tidak suka melihat dirinya sendiri sebagaimana adanya seperti yang ditampilkan di cermin. Anak-anak muda khususnya, dipengaruhi oleh reaksi emosional semacam ini ketika menghadapi masalah yang sulit ditemukan solusinya. Ingatlah bahwa ketika Anda melakukan kesalahan, secara alamiah Anda tidak akan suka pada diri Anda sendiri, kesalahan itu tidak sama dengan diri Anda; tidak seperti diri kecil Anda. Hal pokok yang penting diingat dalam menjadi diri Anda sendiri adalah bangkit mengatasi diri kecil Anda yang pesimis dan minder. Anda mesti bangkit dari kesalahan-kesalahan dan ketidakberuntungan hari kemarin. Anda harus mencoba untuk menggapai diri besar Anda.
Manusia itu pembuat kesalahan namun kita juga pendobrak kesalahan. Kita bisa aja membuat kesalahan, tetapi kesalahan itu seringkali mengajarkan kita banyak hal dan membuat kita menjadi lebih baik. Oleh sebab itu, usaha untuk menjadi diri sendiri - diri besar Anda - adalah menerima diri Anda sebagaimana adanya pada saat Anda berbuat salah. Tataplah diri Anda yang ada di cermin dengan mata yang jernih, lembut dan sadarilah bahwa Anda jauh lebih besar dan jauh lebih hebat dari sejumlah kesalahan, kesialan, sakit hati, dan kesalahan serius. Anda mesti hidup melampaui kekalahan-kekalahan Anda daripada hidup bersama dengannya. Anda harus menerima kelemahan Anda, berdiri di atas kaki Anda sendiri pada saat-saat krisis, dan menyadarkan diri pada kepercayaan diri dan sukses-sukses masa lalu untuk mengubah masa-masa sulit itu menjadi kesempatan-kesempatan yang kreatif.
Pembaca yang budiman,
Jika Anda tidak menyukai diri Anda sebagaimana adanya, mulailah dengan melihat dan focus pada kekuatan Anda sendiri. Berhentilah hidup dengan kesukaran ini, sebab Anda dan diri Anda sendirilah yang dapat, baik suka maupun tidak suka, menerima diri Anda seperti apa adanya. Sadarilah bahwa Anda dapat menjadi diri Anda yang lebih baik, dengan bangkit dari kesalahan-kesalhan Anda. Itulah inti dari kehidupan yang sukses. Karena alasan itulah, menjadi diri Anda sendiri itu adalah hal terpenting. Ingat : Jadilah diri Anda sendiri yang terbaik dan sukses, sekali Anda membuat kesalahan, ambil hikmah positifnya dan pembelajaran untuk melakukan lebih baik di kesempatan berikutnya. Jangan takut untuk melakukan kesalahan, karena jika Anda tidak mencoba maka Anda tidak tahu apa yang bisa Anda lakukan dan apa yang Anda bisa capai dalam hidup Anda. Berani untuk mencoba !!!
Diposting oleh GlobalServise di 18.10 0 komentar
Label: diri sendiri, kekuatan diri, menjadi diri sendiri, perjalanan
Kamis, 06 Agustus 2009
ZIBE OMAN
Zibe Oman adalah sebuah cerita fiktif yang merupakan nama seorang pemuda yang baik. Terlahir dari sebuah keluarga yang sangat baik pula. Kenapa hal ini diceritakan??? Karena ini adalah sebuah perjalanan dalam hidup saya yang saya lakoni selama ini.
Kenapa Zibe Oman?Dan ada apa dengan Zibe Oman?? sebetulnya tidaklah terlalu istimewa, namun kehebatannya adalah saat ini dia sedang memperdalam sebuah ilmu pengetahuan di bidang tehnologi yaitu di bidang informatika.
Zibe Oman sedang asyik belajar internet yang merupakan tuntutan bagi banyak orang saat ini, karena dengan internet dunia ada dalam genggaman tangan kita. Dia belajar membuat sebuah blog yang berisi tentang perjalanan hidup. selain itu yang paling populer saat ini adalah membuat Facebook kalau tidak punya bisa di ketawain orang, Hari Gini Nggak Tau Facebook????????? Ha Ha Ha Ha pasti ketinggalan Jaman.
Demikian sekilas tentang Zibe Oman yang lagi belajar SEO agar Keyword bisa nongol di GOOGLE. dan menguji kemampuan untuk seo. ini adalah test posting pertama aku.
Diposting oleh GlobalServise di 11.08 0 komentar
Label: belajar internet, belajar seo, perjalanan, Zibe Oman